Berwisata Ke Telaga Pengilon Dieng



Berkunjung ke wisata alam yang mempunyai mitos tersendiri seperti di Sebuah Telaga yang terletak di tepat disebelah kawasan Telaga Warna yaitu Telaga Pengilon, menyimpan nuansa keindahan tersendiri. Danau kecil yang dulunya merupakan kawah gunung berapi ini terbentuk akibat depresi igir binem dari Pegunungan Prau, sehingga kawasan tersebut terbelah menjadi dua ...

Telaga pengilon luasnya lebih kecil dari Telaga Warna, Airnya jernih sehingga dapat digunakan untuk bercermin. Itulah mengapa telaga ini dinamakan Telaga Pengilon.
Daerah cagar alam ini bagian timur laut di batasi pegunungan dan desa jojogan ,bagian timur ke arah selatan di batasi oleh pegunungan kendil dan bagian barat di batasi jalan setapak dan Dieng Plateau.

Ada Mitos atau legenda tentang Telaga Pengilon yang beredar di kalangan penduduk sekitar  yang konon katanya Permukaan Danau ini bisa bisa menunjukan cerminan  isi hati manusia. Dimana ketika seseorang bercermin ditelaga tersebut, maka pantulan yang akan dia lihat adalah gambaran dari isi hati seseorang itu sendiri.

Cara menuju kearea telaga pengilon ketika wisatawan setelah masuk di taman wisata alam telaga warna dieng,kemudian ada pertigaan jalur setapak sebelum melewati komplek goa alam seperti goa semar, goa sumur, dan goa jaran. Dari situlah anda bisa menuju telaga pengilon di samping dari telaga warna atau melihat dua telaga dari satu tempat di atas perbukitan kendil tepatnya di batu kotak atau batu ratapan angin.