Vokalis Barasuara Band Terpikat Keindahan Gunung Prau Dieng


Trip wisata alam ke gunung prau dan exploring dieng plateau kali ini bersamaan dengan peringatan hari pahlawan nasional [10 Nopember]. Peserta trip mba'icil dan puti [ asteriska.w & puti chitara s.k] yang ternyata sang vokalis barasuara band.
Trip dengan mepo kota jogjakarta di hotel sae-sae, jl pugeran timur di pandu oleh mas agung dan driver anto berjalan lancar hingga tiba di dataran tinggi dieng.


Hari masih siang kegiatan trip mengunjungi objek wisata candi dieng, kawah sikidang, dan terjebak hujan di area batu pandang telaga warna sempat sedikit menyusahkan peserta trip ketika hujan deras menyapa mereka. Transit homestay untuk prepare pendakian sambil menunggu rintik hujan hilang.


Alam berpihak dengan suka cita, rasa bahagia saat hujan reda serta cuaca terang benderang mengawali kegiatan trekking menuju gunung prau via jalur pendakian dieng wetan. Meski pendakian di temani kabut plintangan perjalanan trekking sore hari masih menjadi hal yang mengesankan bagi tim dieng indonesia bisa mengantarkan pendaki pahlawan musik asal kota jakarta.


Pagi hari waktunya buat selfie di puncak utama gunung prau dieng [2.565mdpl], sunrise di bulan nopember memang sedikit menggembirakan ketika cuaca cerah meski sinar matahari mulai pecah namun golden sunrise prau mampu menyihir duo vokalis barasuara band dan memikat mantan pendaki gunung rinjani dan semeru ini.


Travel story dan camping musim hujan bareng pendaki jakarta dan tim dieng indonesia 'arri,adi,amat' [10-11 November 2015], lateposting by admin.